NEWS

Kawasaki Z1000 : Supernaked Petarung Jalanan Terbaik

Kawasaki Z1000 : Supernaked Petarung Jalanan Terbaik Kawasaki Z1000 : Supernaked Petarung Jalanan Terbaik

Sering mendapat julukan sebagai motor street fighter terbaik, Kawasaki Z1000 jelas merupakan sebuah masterpiece di kelas motor sport 1000cc.

Nama besar Kawasaki memang menjadi jaminan kehadiran motor yang selalu mengundang decak kekaguman. Di kelas motor sport naked, hasil karyanya seperti Kawasaki Z1000 Sugomi ini sangat layak untuk menyandang julukan Supernaked.

Lantas, seperti apa keunggulan dari spesifikasi Kawasaki Z1000 ini?

Simak ulasannya sampai akhir.

Spesifikasi

Spek Kawasaki Z1000 mengandalkan mesin 4 silinder, DOHC berkapasitas 1.043 cc. Dengan spesifikasi mesin yang impresif ini, torsi maksimumnya mencapai 111 Nm pada 7.300 rpm. Adapun daya maksimumnya mencapai 142 PS pada 10.000 rpm.

Spesifikasi

Z1000

Tipe Mesin

4 silinder, 16 katup, DOHC

Kapasitas

1.043 cc

Sistem Bahan Bakar

Fuel injection

Daya maksimum

142 PS/ 10.000 rpm

Torsi maksimum

111 Nm/ 7.500 rpm

Tak hanya itu, mesin ini sudah dilengkapi dengan teknologi Assist & Slipper Clutch serta struktur katup dual throttle dengan sub-throttle oval. Teknologi ini memberikan peningkatan respon tarikan dan peningkatan daya yang luar biasa.

Sekilas melihat spesifikasinya saja, terlihat bahwa sedikit sekali rival Kawasaki Z1000 di kelas yang sama. Paling hanya Yamaha MT-10 yang saat ini sudah mengaspal di Indonesia.

Performa

Sebagai jenis motor moge, tak ada yang perlu diragukan dalam hal performa motor ini. Baik dari segi akselerasi maupun top speed, rasanya hanya skill riding saja yang membatasi performanya.

Artinya, semakin skill riding Anda tinggi, maka Anda akan mampu untuk mengeluarkan potensi motor ini lebih dahsyat.

Sebagai gambaran, akselerasi Kawasaki Z1000 mampu mencapai 60 km/jam hanya dalam 1,98 detik. Ya, di bawah 2 detik! Bahkan, kecepatan 80 km/jam dari posisi berhenti pun bisa tercapai hanya dalam 2,88 detik. Amazing, bukan?

Performa

 

Akselerasi 0-60 km/jam

1,98 detik (jarak 14,9 meter)

Akselerasi 0-80 km/jam

2,88 detik (jarak 27,4 meter)

0 - 100 m

5,03 detik

0 - 200 m

7,47 detik

Kapasitas tangki

17 liter

Top speednya juga begitu. Tak sulit untuk Anda bisa mencapai kecepatan 220 km/jam dengan tetap stabil. Tentunya, Anda tak akan mencobanya di jalan raya karena riskan.

Yang juga menarik, meski memiliki volume mesin yang besar, Anda tak perlu khawatir akan boros. Z1000 sudah memasang Eco Riding Indicator yang sangat membantu memonitor konsumsi BBM.

Desain

Sebagai Supernaked di Indonesia, Kawasaki tetap menghadirkan desain Sugomi yang menyipit di bagian depan sehingga tampak agresif dan kokoh. Sayangnya, variannya hanya 1 warna, metallic spark black. Namun, bahkan begitu saja sudah impresif.

Sebagai motor naked, sisi sampingnya tampak berotot hingga bagian dual outlet knalpot di belakang. Bagian belakang juga tampak meruncing, memberikan kesan ramping yang sporty.

Dari segi dimensi, motor ini justru cenderung ramping dengan lebar hanya 790 mm dan tinggi 1.055 mm. Dimensi ini bahkan lebih ramping dari motor naked kelas 250 cc!

Tentunya sebagai pengganti, motor ini hanya punya ground clearance 125 mm untuk menopang mesin 1.000 cc tersebut. Dengan seat height 815 mm, motor naked ini masih ideal untuk postur dengan tinggi 170 cm.

Dimensi

Z1000

PxLxT (mm)

2045 X 790 X 1055

Wheelbase (mm)

1.435

Ground Clearance (mm)

125

Seat Height (mm)

815

Berat Isi (kg)

221

 

Kenyamanan Berkendara

Dari segi kenyamanan, Kawasaki Z1000 menawarkan posisi yang ideal untuk pengendara. Tidak terlalu menunduk, tapi tetap menampilkan style yang agresif.

Untuk menghadirkan kestabilan dalam berkendara, Z1000 juga sudah menggunakan suspensi belakang dengan horizontal backlink. Ini menciptakan sentralisasi massa sehingga handling lebih stabil dan suspensi lebih konsisten.

Terlebih, Z1000 juga sudah menyematkan teknologi ABS, baik pada roda depan maupun belakang. Ini membuat kenikmatan Anda berkendara tetap terjamin meski saat deselerasi.

Kelebihan

Dari ulasan di atas, kelebihan Kawasaki Z1000 sebagai Supernaked bisa disimpulkan sebagai berikut:

  1. Performa juara
  2. Desain Sugomi yang impresif & ideal untuk tinggi orang Indonesia
  3. Assist & Slipper Clutch dan ABS membantu saat akselerasi maupun deselerasi

Harga

Sebagai motor sport supernaked harga Kawasaki Z1000 tergolong lumayan dengan besaran sekitar Rp 349 juta-an.

Tentunya, dengan value yang luar biasa dari performa, desain, dan kenyamanannya, harga ini jelas sebanding. Terlebih dengan gengsi yang didapat dari memiliki motor moge ini.

Jika ingin mendapatkan penawaran menarik, Anda dapat memesan melalui MUF Online Autoshow (MOAS). Dapatkan angsuran motor baru mulai dari Rp 700 ribu-an serta gratis layanan darurat 24 jam selama 1 tahun jika memesan sekarang juga.

Bahkan, Anda juga bisa memanfaatkan fasilitas tukar tambah untuk mendapatkan harga Kawasaki Z1000 yang lebih murah.

Jangan lewatkan juga berbagai penawaran menarik dan promo kredit motor Kawasaki yang disajikan MOAS.

Langsung saja hubungi kami melalui WA 0821-1182-4010 dan bawa pulang Supernaked idaman Anda.

< Kembali