NEWS

Subaru BRZ, Pure Mobil Sport dengan Model Coupe 4-seater

Subaru BRZ, Pure Mobil Sport dengan Model Coupe 4-seater Subaru BRZ, Pure Mobil Sport dengan Model Coupe 4-seater

Bagi penggemar mobil sport, nama Subaru BRZ tentu sudah tidak asing lagi.

Pertama kali muncul pada tahun 2013, mobil ikonik pabrikan Jepang ini kembali hadir di Indonesia dengan generasi terbarunya.

Subaru memperkenalkan BRZ 2024 di ajang IIMS pada bulan Februari lalu. Kemunculannya langsung mendapat sambutan luar biasa dari para penggemar.

Mobil ini cocok bagi Anda yang mencari sensasi berkendara menyenangkan sekaligus penuh adrenalin.

Penasaran seperti apa spesifikasi dan impresi mengemudi BRZ 2024? Simak ulasan lengkapnya berikut ini.

Spesifikasi

BRZ 2024 menggendong mesin FA24 4-silinder Boxer berkapasitas 2.387 cc.

Mesin Subaru BRZ tersebut di atas kertas mampu menghasilkan tenaga hingga 237 PS dan torsi 250 Nm pada puncaknya.

Tenaga dari mesin Boxer tersebut kemudian disalurkan ke roda belakang melalui transmisi manual atau otomatis 6-percepatan.

Sebelum melihat bagaimana performa BRZ 2024 di jalanan, simak terlebih dahulu rangkuman spesifikasi Subaru BRZ berikut:

Spesifikasi

BRZ

Tipe Mesin

Subaru Boxer FA24

Isi Silinder (cc)

2.387

Daya Maksimum (PS)

237

Torsi Maksimum (Nm)

250

Performa

Meski mengusung mesin yang sama, performa BRZ 2024 AT dan MT sedikit berbeda.

Akselerasi Subaru BRZ manual dari 0-100 kpj yakni 6,3 detik. Sementara itu, varian otomatis lebih lambat sekitar 0,4 detik.

Top speed yang dapat dicapai keduanya juga terpaut cukup jauh, yakni 233 kpj untuk manual dan 226 kpj untuk otomatis.

Di satu sisi, perbedaan performa cukup memengaruhi konsumsi BBM. Subaru menggunakan teknologi D-4S untuk efisiensi mesin secara signifikan.

Dalam mode pengetesan NEDC, BRZ 2024 manual dapat menempuh 9,3 kpl di jalanan perkotaan, sedangkan varian otomatis bisa sampai 10,6 kpl.

Jadi, secara umum Subaru BRZ automatic lebih sesuai untuk jalanan kota yang padat, sedangkan varian manual lebih menonjolkan kesan sporty.

Performa

BRZ MT

BRZ AT

Akselerasi 0-100 kpj (detik)

6,3

6,8

Kecepatan Maksimum (kpj)

226

216

Konsumsi BBM dalam kota (kpl)

9,3

10,6

Konsumsi BBM luar kota (kpl)

12,75

14,4

Kapasitas tangki (liter)

50

50

Eksterior

Lebih lanjut ke review desain, Subaru BRZ Indonesia tampil dengan eksterior yang mencerminkan karakternya sebagai mobil sport sejati.

Dimensi bodinya ringkas, sehingga mendukung kelincahan saat berakselerasi dan bermanuver. Hanya saja, varian otomatis bobotnya agak lebih berat daripada manual, yakni 1.315 kg berbanding 1.278 kg.

Sementara untuk desainnya, bagian depan BRZ 2024 memiliki grille yang agresif dengan lampu LED berbentuk C, khas Subaru.

Selanjutnya, pada bagian samping mobil terlihat patahan-patahan garis yang memberikan dimensi tambahan pada mobil.

Desain ramping yang aerodinamis itu didukung velg alloy 18 inci dan ban berprofil rendah agar performa semakin di depan.

Bergeser ke sisi belakang, BRZ 2024 menonjolkan bentuk lampu belakang yang unik, diffuser belakang, dan juga dua buah knalpot besar.

Spoiler belakangnya tidak terlalu besar, tetapi itu memang bertujuan untuk membantu meningkatkan downforce dan stabilitas pada kecepatan tinggi.

Secara keseluruhan, desain eksterior BRZ 2024, yang berkonsep “Dynamic X Solid”, benar-benar menarik perhatian, khususnya bagi penggemar mobil sport.

Eksterior

BRZ

Panjang x Lebar x Tinggi (mm)

4.265 x 1.775 x 1.310

Ground Clearance (mm)

130

Wheelbase (mm)

2.575

Velg (inci)

18

Interior

Dengan kapasitas 4 penumpang (konfigurasi 2-2), ruang kabinnya masih terasa cukup lega, walaupun sejatinya ini bukan mobil dengan dimensi yang besar.

Desain interior Subaru BRZ bergaya modern minimalis untuk menekankan kenyamanan penumpang dan pengemudi.

Dominasi warna hitam aksen merah menambah kesan sporty di sini. Apalagi, joknya terbuat dari kulit Ultrasuede berkualitas tinggi.

Di bagian depan, terdapat dasbor sederhana, namun fungsional, dengan semua instrumen yang mudah dijangkau oleh pengemudi, termasuk:

  • Layar sentuh 7 inci yang kompatibel dengan smartphone, dilengkapi tombol-tombol fisik
  • Kontrol AC otomatis untuk pengaturan suhu kabin.

Butuh ruang lebih luas untuk bagasi? Cukup lipat kursi baris kedua, sehingga Anda bisa mendapatkan kapasitas penyimpanan hingga 201 liter.

Interior BRZ 2024 tidak hanya menawarkan kenyamanan, tetapi juga fungsionalitas.

Fitur Keamanan

Terakhir, Subaru membekali BRZ 2024 dengan berbagai fitur keamanan canggih dari berbagai sisi.

Sebagai perlindungan pasif, mobil ini terbuat dari rangka yang kokoh serta SRS airbags dari sisi depan dan samping.

Kemudian dalam perjalanan, teknologi perlindungan aktif akan menjaga Anda ketika mengemudi, bermanuver, atau mengerem.

Khusus varian manual, Anda juga akan mendapat fitur perlindungan preventif bernama EyeSight. Teknologi mencakup beberapa fitur seperti:

  • SRVD, RAB, SRH, HBA
  • Pre-Collision Braking
  • Adaptive Cruise Control
  • Lane Departure Warning
  • Throttle Management Control

Jika masih bingung memilih, silahkan bandingkan beberapa fitur utama varian manual dan otomatis.

Fitur

BRZ MT

BRZ AT

Paddle Shifter

Vehicle Stability Control

Subaru EyeSight® Driver Assist Technology

 

Harga

Penawaran harga mobil Subaru BRZ di pasaran mobil sport Indonesia, khususnya di segmen coupe 4-seater, terbilang kompetitif.

Harga resmi BRZ MT mulai 845 jutaan, sedangkan varian AT mulai 870 jutaan. Setiap dealer mungkin menawarkan harga yang berbeda-beda.

Tersedia tujuh opsi warna yang menarik untuk Anda pilih. Jika sudah menentukan warna, silakan ajukan kredit Subaru BRZ di MUF Online Autoshow (MOAS). MOAS melayani kredit mobil baru yang mudah, cepat, dan fleksibel. Jangan lewatkan penawaran terbaik untuk memiliki Subaru BRZ terbaru!