NEWS

Suzuki Baleno 2020: Harga, Review, dan Spesifikasinya

Suzuki Baleno 2020: Harga, Review, dan Spesifikasinya Suzuki Baleno 2020: Harga, Review, dan Spesifikasinya

Saat ini, mobil hatchback cukup diminati oleh masyarakat perkotaan, karena dimensinya yang tak terlalu besar dan dilengkapi dengan fitur canggih. Salah satunya adalah Suzuki Baleno yang menjadi penantang baru mobil hatchback lainnya.

Mobil Baleno pertama kali diluncurkan dalam ajang GIIAS pada 2017 lalu. Bahkan, mobil keluaran Suzuki yang satu ini menjadi hatchback murah di kelasnya. PT Suzuki Indomobil Sales sebagai agen pemegang merek di Indonesia pun mengakui, bahwa tipe terbarunya ini diterima oleh konsumennya.

Selain merubah penampilannya, Baleno Hatchback juga dilengkapi dengan teknologi dan fitur canggih. New Baleno juga menjawab kebutuhan masyarakat perkotaan yang menginginkan mobil elegan dan modern.

Review Suzuki Baleno Hatchback 2020

Jika dilihat dari sisi eksteriornya, mobil ini memiliki desain yang sederhana, namun masih tetap stylish. Apalagi, Suzuki New Baleno menggunakan tambahan aksen krom di beberapa bagiannya.

Bicara soal desain bagian depan, Suzuki menambahkan lampu utama yang telah dibekali dengan proyektor dan bohlam HID. Secara keseluruhan, ukuran dimensinya adalah panjang 2.995 mm, lalu lebarnya 1.745 mm, dan tinggi sekitar 1.510 mm.

Sedangkan untuk sisi interior, Baleno Hatchback 2020 terkesan mewah. Kabinnya juga cukup luas dan bisa menampung hingga lima penumpang. Selain itu, Baleno 2020 dilengkapi dengan AC digital yang memberikan rasa nyaman saat penumpang berada di dalam kabin.

Suzuki New Baleno 2020 juga dibekali layar multimedia yang dapat memberikan informasi konsumsi bahan bakar, kecepatan rata-rata hingga parameter tenaganya. Ruang bagasi mobil ini memiliki daya tampung sekitar 339 liter. Jika ingin lebih luas lagi, Anda bisa melipat kursi bagian belakang.

Spesifikasi Suzuki New Baleno 2020

Spesifikasi Suzuki Baleno bisa Anda lihat dari mesin beserta performanya. Sebab, mobil yang satu ini dibekali dengan kapasitas mesin 1.373 cc dan tipe K14B 4 silinder segaris.

Selain itu, mesin Suzuki Baleno Hatchback bisa menghasilkan tenaga maksimal 91 hp per 6.000 rpm dengan torsi maksimum 130 Nm per 4.200 rpm. Mobil ini hadir dalam dua varian, yaitu manual 5-speed dan automatic 4-speed.

Suzuki Baleno Hatchback 2020 siap memanjakan Anda dengan berbagai fitur unggulannya, seperti ABS yang memberikan pengereman mobil terbaik. Sementara untuk fitur kenyamanan, mobil ini dilengkapi dengan LED touchscreen, MP3, CD player, Apple CarPlay, dan speaker dengan tambahan bluetooth connectivity.

Nantinya, smartphone Anda bisa terhubung dengan berbagai perangkat di mobil dan mendengarkan musik secara langsung.

Harga Suzuki New Baleno Hatchback

Baleno Hatchback menjadi salah satu pertimbangan Anda dalam memilih mobil perkotaan yang elegan dan harga terjangkau. Berikut ini adalah tipe beserta harganya:

  • Suzuki New Baleno MC MT MC : Rp. 230.000.000.
  • Suzuki New Baleno MC AT MC : Rp. 242.500.000.

Harga suzuki Baleno di atas merupakan OTR wilayah Jabodetabek dan bisa berubah sewaktu-waktu. Untuk wilayah luar Jabodetabek, harga yang dikenakan berbeda. Dengan harga yang terjangkau, Anda bisa mengajukan kredit ringan.

Jika Anda ingin membeli Suzuki New Baleno Hatchback 2020, maka bisa cek melalui kredit mobil Suzuki yang disajikan MOAS (MUF Online Autoshow). Anda juga bisa melakukan simulasi kredit mobil untuk mengetahui cicilan kreditnya. Selain itu, Anda pun tidak perlu jauh-jauh datang ke showroom jika ingin membeli mobil tersebut.

Meski ada sedikit kekurangan, namun Suzuki Baleno memiliki kelebihan yang tidak ada di mobil hatchback lainnya. Apalagi, mobil ini diklaim sebagai hatchback termurah di kelasnya.

< Kembali