NEWS

Xpander Cross Elite: Edisi Terbatas Petualangan Tanpa Batas

Xpander Cross Elite: Edisi Terbatas Petualangan Tanpa Batas Xpander Cross Elite: Edisi Terbatas Petualangan Tanpa Batas

Xpander Cross Elite Limited Edition akhirnya hadir membawa penyegaran setelah pembaruan terakhir 2 tahun lalu.

Mengingat ketatnya kompetisi di kelas LMPV, ini merupakan langkah cerdas dari Mitsubishi untuk tetap menempatkan crossover andalannya di tengah persaingan.

Dengan slogan “Experience the Unlimited Excitement of Adventures”, MPV cross ini menjanjikan pengalaman dan petualangan yang lebih baik.

Lantas, apa hal baru yang ditawarkan oleh Mitsubishi? Simak review Xpander Cross Elite edisi terbatas  ini.

Spesifikasi

Berbasis Xpander Cross Premium, edisi terbaru kali ini masih menggunakan mesin yang sama dari sebelumnya.  ketangguhan dan keiritan yang sudah teruji dari mesin MIVEC 1.5L, DOHC, 16  katup masih jadi pilihan Mitsubishi untuk LMPV ini.

Dengan tenaga 105 PS dan torsi 141 Nm, mesin tersebut dianggap masih mumpuni untuk menarik MPV berkapasitas 7 penumpang tersebut. Bahkan, meski menggunakan sistem penggerak roda depan.

Spesifikasi

Xpander Cross Elite Edition

Tipe Mesin

MIVEC 1.5L, DOHC, 16 katup

Isi Silinder

1.499 cc

Daya Maksimum

 105 PS/6.000 rpm

Torsi Maksimum

 141 Nm/4.000 rpm.

Performa

Xpander Cross Elite semakin stabil di tikungan berkat teknologi Active Yaw Control.

Secara tenaga, performa Cross Elite tidak ada perbedaan dari generasi sebelumnya. Tetap andal dengan waktu hanya 6 detik untuk mencapai 60 km/jam. Sementara untuk 0-100 km/jam, butuh sekitar 13 detik.

Bukan hanya tenaga, mesin Cross pun sudah terkenal dengan keiritannya. Dibekali transmisi CVT turunan dari Cross Premium, konsumsi BBM Xpander Cross Elite Limited Edition tembus hampir 20 km/liter.

Performa

Xpander Cross Elite Edition

Akselerasi 0-60 km/jam

6,03 detik

Akselerasi 0-100 km/jam

13,09 detik

Konsumsi BBM dalam kota

14,7 km/liter

Konsumsi BBM luar kota

19,3 km/liter

Kapasitas tangki

27 liter

Yang makin mantap yaitu ketika di tikungan, LMPV ini kian terasa stabil berkat teknologi Active Yaw Control terbaru dari Mitsubishi. Kerjasama dengan ABS (Automatic Braking System) dan ASC (Active Stability Control), seperti tidak ada risiko melebar saat menikung.

Eksterior

Pembaruan pada eksterior Xpander Cross Elite memberikan kesan mewah dan elegansi yang sekelas lebih tinggi.

Wajah depan mempertahankan ketegasan dengan desain line yang bold dari grill dan bumpernya. Headlight dan tail light LED dengan aksen T-shape membuat MPV ini terlihat makin sporty.

Dari jauh, MPV ini terlihat menonjol dengan desain two tone pada eksteriornya. Black roof dan pillar hitam pekat disertai dengan desain shark fin antenna yang lebih ramping semakin menonjolkan elegansinya.

Yang baru, ada emblem Xpander Cross Elite Limited Edition pada kap mobil yang makin menunjukkan identitasnya. Selain itu, ada spion yang juga hitam pekat dan dilengkapi sign lamp kuning yang sporty.

Dimensi

Xpander Cross Elite Edition

Panjang x Lebar x Tinggi (mm)

4.595 x 1.790 x 1.750

Ground Clearance (mm)

220

Jarak Poros Roda (mm)

2.775

Interior

Interior Xpander Cross Elite mendapatkan sentuhan pembaruan yang membuatnya makin terasa mewah dan nyaman.

Bagian dasbor terasa sama mewahnya dengan mempertahankan material soft pad premium dan desain yang sporty. Head unit 9”, meter cluster LCD 8”, serta  switch pada stir menambah kesan modern pada kokpit.

Leather sintetis dengan tonasi 2 warna pada jok memberikan kesan eksklusif. Suasana jadi makin nyaman berkat AC dengan penyaring udara mikron yang mempertahankan udara kabin tetap bersih dan segar.

Fitur-fitur kenyamanan lain dari adopsi Cross Premium tetap bertahan. Di antaranya: wireless charging dengan desain premium, Around View Monitor 3600.

Yang baru, ada upgrade audio system dengan subwoofer premium dan desain yang lebih stylish. Mendengarkan musik pun jadi terasa lebih nikmat.

Fitur

Cross Elite memiliki semua fitur keamanan unggulan pada Xpander Cross Premium.

LMPV ini sudah dibekali dengan fitur aktif standar sepert electronic braking system (kombinasi ABS+EBD+BA), Hill Assist, dan Active Stability Control. Tak hanya itu, ada pula fitur AYC yang biasanya baru ada di mobil kelas atas.

Dengan AYC, komputer akan mengontrol mesin dan pengereman roda depan untuk mempertahankan mobil pada garis tikungan terdalam saat menikung. Fitur pengendalian inipun membuat keselamatan penumpang lebih terjamin.

Dalam kondisi darurat, tersedia 2 airbag di bagian depan untuk jaga-jaga kalau terjadi benturan.

Harga

Harga Xpander Cross Elite Limited Edition mulai dari Rp360 juta-an, tergantung lokasi domisili Anda.

Dengan memanfaatkan fasilitas pembiayaan kredit Xpander Cross Elite Edition dari MUF Online Auto Show (MOAS), Anda bisa memiliki mobil ini hanya dengan Rp6 juta-an per bulan. Selain itu, Anda juga bisa menikmati fasilitas layanan darurat 24 jam gratis dan banyak promo lainnya. Hubungi layanan cepat kami untuk dapat memarkirkan Mitsubishi Xpander Cross Elite Limited Edition di garasi rumah Anda secepatnya.