NEWS

Yamaha Grand Filano, Skuter Matic Hybrid Bergaya Retro

Yamaha Grand Filano, Skuter Matic Hybrid Bergaya Retro Yamaha Grand Filano, Skuter Matic Hybrid Bergaya Retro

Yamaha Grand Filano akhirnya resmi meluncur di pasar Indonesia per Januari 2023. Kali ini mereka membawa teknologi hybrid guna meningkatkan efisiensi.

Grand Filano yang hadir di Tanah Air ini punya beberapa perbedaan dengan versi Thailand. Namun, itu tidak terlalu signifikan dan sesuai kebutuhan konsumen.

Skuter matic satu ini cocok buat Anda yang menggemari model klasik modern. Yamaha juga memberi cukup banyak pilihan warna, baik pada Neo maupun Lux.

Lantas, apakah performanya sebanding dengan penampilannya yang classy? Mari simak Yamaha Grand Filano review berikut.

Spesifikasi Mesin

Grand Filano Neo dan Lux, sama-sama mengusung mesin berteknologi hybrid bertipe SOHC 4-langkah dengan kapasitas 124,86 cc.

Hybrid di Grand Filano ini memang agak berbeda. Yamaha memakai power assist dari aki untuk memuluskan akselerasi.

Mesinnya mampu memuntahkan tenaga hingga 8,1 hp serta torsi maksimum 10,4 Nm. Cukup andal bukan untuk kelas skuter matic 125cc?

Intinya, mesin Hybrid Blue Core 125 sangat bisa memenuhi kebutuhan harian. Sebelum membahas performa, cek dulu spesifikasi yamaha grand filano.

Spesifikasi

Grand Filano

Tipe Mesin

SOHC, 4-langkah

Isi silinder (cc)

124,86 cc

Daya Maksimum (ps/rpm)

8,1/6.500

Torsi Maksimum (Nm/rpm)

10,4/5.000

Performa

“Efisiensi performa kendaraan menjadi fokus utama Grand Filano Hybrid.”

Power assist yang ternyata cuma aktif tiga detik pertama ternyata berpengaruh besar.

Hentakan awal tersebut sangat krusial untuk akselerasi karena dibutuhkan tenaga yang besar. Apalagi melewati jalanan menanjak atau bawa beban berat.

Setelah fase tersebut, mesin bensin akan kembali bekerja sendiri tanpa assist tenaga listrik.

Catatan waktu akselerasinya sendiri cukup baik. Dalam 5 detik mampu mencapai kecepatan 0-50 kpj.

Kemampuannya di jalanan juga oke. Anda dapat memacu sampai top speed 70 kpj.

Di sisi lain, power assist jelas membuat konsumsi BBM tidak boros. Dari hasil uji coba, Grand Filano Hybrid bisa menempuh 60 km lebih per satu liternya.

“Menurut klaim Yamaha, penggunaan BBM di Grand Filano Hybrid hemat hingga 3%.”

Spesifikasi

Grand Filano

Akselerasi 0-50 kpj (detik)

5

Konsumsi rata-rata BBM (km/liter)

60

Kapasitas tangki (liter)

4,4

Desain

Grand Filano Neo menawarkan empat pilihan warna dengan jok hitam. Untuk Lux memang cuma dua warna, tetapi joknya berwarna coklat dan lebih premium.

Di samping perbedaan minor tersebut, kedua varian dibalut desain classy sama persis. Bodinya bernuansa Eropa.

Mulai dari area muka, semua lampu pakai LED. Batok headlamp berbentuk segi lima. Terdapat pula lampu DRL serta dua lampu sein lonjong tipis.

Bagian belakangnya juga unik, meskipun tata letaknya mirip desain muka.

Bergeser ke kemudi, segala informasi yang Anda butuhkan tersedia di panel digital.

Layar sebelah atas LCD yang bisa diintegrasikan ke HP Anda via bluetooth dengan Y-Connect. Lalu layar bawahnya adalah TFT.

“Y-Connect digunakan khusus pada kendaraan Yamaha yang di dalamnya sudah CCU.”

Kemudian, di bawah dasbor, Anda memiliki gantungan barang, tempat charge ponsel, tutup tangki BBM (kiri), dan tempat botol (kanan).

Semuanya lengkap dan praktis. Ditambah, bagasinya berkapasitas hingga 27 liter.

Kenyamanan Berkendara

Yamaha Grand Filano Indonesia memang tidak dibekali rem ABS, seperti halnya versi Thailand. Melainkan, hanya menggunakan cakram dan tromol.

Akan tetapi, itu tidak terlalu mempengaruhi pengalaman berkendara Anda.

Selanjutnya, Yamaha menyematkan suspensi teleskopik di depan, sementara suspensi belakangnya berjenis unit swing.

Ukuran kedua ban juga sama, 110/70, bertipe tubeless yang membalut velg 12 inci.

Menurut Yamaha Indonesia, alasan kedua ban di Grand Filano sama, yaitu untuk menunjang manuver yang lebih baik.

Soal posisi berkendara, kesesuaian tinggi tempat duduk dengan setang sudah pas. Pijakan kaki depan juga luas dan tidak licin.

“Memiliki tinggi 1,1 meter, Grand Filano Hybrid cocok untuk postur orang Indonesia.”

Dimensi

Grand Filano

PxLxT (mm)

1.820x685x1.155 mm

Jarak Sumbu Roda (mm)

1.280

Ground Clearance (mm)

125

Tinggi Tempat Duduk (mm)

790

Berat Isi (kg)

100

Kelebihan Grand Filano

Mengambil kesimpulan review barusan, Grand Filano Hybrid sangat layak Anda pertimbangkan. Beberapa kelebihan skuter matic satu ini meliputi:

  • Memiliki desain classy
  • Teknologi dasbor yang canggih
  • Performa andal dengan teknologi hybrid
  • Efisiensi bahan bakar tinggi
  • Kapasitas tangki besar
  • Bagasi sangat lega
  • Menggunakan sistem keyless

Pertanyaan terakhir, berapa harga yang harus dibayar untuk motor hybrid 125cc ini?

Harga

Harga Yamaha Grand Filano 2023 untuk varian Neo, yaitu sekitar Rp27 jutaan, khusus OTR Jakarta. Sedangkan untuk mendapatkan Lux Anda harus membayar ekstra Rp500 ribuan.

Meskipun terbilang mahal kategori kelas 125cc, tetapi itu sangat wajar melihat bagaimana kecanggihan fitur-fiturnya. Apalagi juga sudah berteknologi hybrid.

Jika Anda tertarik kredit Yamaha Grand Filano, ajukan ke MOAS (MUF Online Autoshow). Dapatkan cicilan mulai 1 jutaan per bulan. Ajukan segera dan bawa pulang skutic impian Anda!