NEWS

Geely EX2, Hatchback EV RWD 200 Jutaan Terlaris di China

Geely EX2, Hatchback EV RWD 200 Jutaan Terlaris di China Geely EX2, Hatchback EV RWD 200 Jutaan Terlaris di China

Geely kembali ke Indonesia dengan memboyong mobil listrik terlaris mereka di Tiongkok, yakni Geely EX2. Hatchback BEV bernama asli Geely Xingyuan ini merupakan penantang serius bagi Wuling BinguoEV dan BYD Dolphin.

Menariknya, pabrikan Tiongkok menawarkan proposisi nilai yang berbeda dengan penggerak roda belakang (RWD) dan suspensi independen di kelas entry-level.

Ada dua varian Geely EX2 Indonesia, Pro dan Max. Keduanya mendapat sambutan hangat konsumen dengan meraih 1.200 SPK selama gelaran GJAW 2025.[1] Seperti apa spesifikasinya?

Spesifikasi

Dari segi teknis, spesifikasi Geely EX2 memang agak mengejutkan. Tidak seperti mayoritas kompetitornya yang berpenggerak FWD, EX2 justru mengusung sistem RWD.

Konfigurasi ini menjanjikan karakter berkendara yang lebih dinamis melalui motor listrik yang mampu menghasilkan tenaga sekitar 85 kW (114 HP) dan torsi 150 Nm.

Dayanya menggunakan baterai jenis LFP sebesar 40,8 kWh. Pengisiannya juga sudah mendukung DC fast charging yang membuatnya cocok untuk mobilitas harian.

Spesifikasi

EX2

Tipe Motor Listrik

PMSM

Kapasitas Baterai (kWh)

40,8

Daya Maksimum (kW)

85

Torsi Maksimum (Nm)

150

Performa

Sistem penggerak roda belakang memberikan sensasi akselerasi lebih spontan, menghindari gejala torque steer yang lazim terjadi pada EV penggerak depan.

Akselerasinya terbilang responsif untuk selap-selip di kepadatan kota. Menurut klaim Geely, dari 0-100 kpj dapat tuntas dalam kisaran 11,5 detik saja.[2]

Selain itu, salah satu kelebihan RWD adalah memberikan traksi yang lebih baik di tanjakan dibandingkan dengan FWD. Radius putar yang kecil (4,95 meter) juga membuatnya sangat lincah bermanuver di jalan sempit.

Di sisi lain, pemasangan suspensi independen pada mobil ini juga berkontribusi besar pada kenyamanan.[3] Meski bobotnya ringan (sekitar 1.300 kg), handling tetap stabil saat dipacu hingga kecepatan tinggi.

Kemudian untuk jarak tempuh (NEDC) mencapai 395 km, walaupun estimasi dalam penggunaan nyata hanya sekitar 280–300 km sekali pengisian penuh.

Performa

EX2

Kecepatan Maksimum (kpj)

130

Akselerasi 0-100 kpj (detik)

11,5

Jarak Tempuh NEDC (km)

395

Durasi Pengisian DC 30-80% (menit)

25

Eksterior

Meskipun terlihat mungil, dimensi Geely EX2 sebenarnya cukup besar untuk segmennya dengan panjang sekitar 4,1 meter dan wheelbase 2.650 mm.

Selanjutnya, secara visual, Geely menerapkan konsep Smiling Front Grille yang memberikan kesan ramah.[4] Tampilannya serba membulat (curvy) sehingga terlihat cute, retro, tetapi di satu sisi tetap modern.

Pada bagian depan, bumpernya polos tanpa gril (tertutup) dengan lampu depan LED berbentuk mata yang tajam.

Di balik kap, fitur fungsional seperti bagasi depan (frunk) berkapasitas 70 liter menjadi nilai tambah untuk mobil ini.

Dari sisi samping tampilannya cukup clean. Gagang pintu model tersembunyi dan velg berukuran 16 inci (Max) atau 15 inci (Pro). Selisih ini membuat ground clearance kedua varian sedikit berbeda.

Eksterior

Pro

Max

Panjang x Lebar x Tinggi (mm)

4.135 x 1.805 x 1.580

Wheelbase (mm)

2.650

Ground Clearance (mm)

160,8

162

Velg (inci)

15

16

Interior

Dari luar terlihat compact, tetapi begitu masuk ke dalam, interior Geely EX2 ternyata cukup lega karena memiliki wheelbase panjang. Ruang kaki baris kedua masih terasa lapang, bahkan lebih panjang daripada beberapa model sedan medium.

Desain interiornya mengusung nuansa putih yang memberikan kesan luas. Terdapat ornamen desain perkotaan (siluet kota Hangzhou) pada dasbor dan panel pintu.[5]

Khusus varian Max, terdapat ambient lighting 256 warna. Lampu ini akan menyalakan grafis perkotaan di beberapa bagian tadi.

Desain dasbornya sendiri minimalis, dominan layar infotainment besar berukuran 14,6 inci yang menjadi pusat kontrol kendaraan. Meskipun masih bermaterial plastik keras, tekstur dan build quality dasbornya terasa cukup solid.

Flyme Auto adalah sistem infotainment yang dikembangkan bersama Meizu.[6] Ini sangat responsif dan seamless seperti menggunakan smartphone.

Kemudian konektivitas akhirnya sudah tersedia Android Auto dan Apple CarPlay melalui sistem Flyme Auto terbaru.

Fitur Keamanan

Di sinilah faktor utama yang membuat Geely EX2 Max lebih mahal 40 jutaan dari varian Pro. Bahkan EX2 benar-benar menonjol dari kompetitornya, terutama merek Jepang, dengan fitur keamanan ini.

Max sebagai varian tertinggi memiliki 12 fitur keselamatan canggih ADAS Level 2, termasuk ACC, LKA dan BSM, yang biasanya absen di mobil seharga ini.

Fitur langka lainnya untuk mobil listrik kecil adalah kamera 540 derajat (Max), yang memberikan visibilitas total di layar utama.

Sebagai keamanan pasif, struktur bodi telah diperkuat dengan baja bertegangan tinggi dan baterainya mempunyai keamanan ketat. Fitur seperti ABS, EBD, ESC, dan 4-6 airbag juga telah menjadi kelengkapan standar.

Fitur

Pro

Max

ADAS Level 2

 

Rear Camera

 

540° Camera

 

Remote App Control

 

Ambient Light

 

Harga

Beruntung bagi Anda yang mendapatkan harga pre-booking di GJAW 2025 lalu.[7] Pasalnya, saat ini harga Geely EX2 sudah kembali normal menjadi Rp255 jutaan untuk Pro dan Rp299 juta untuk Max.

Dengan harga cuma Rp200 jutaan, EX2 menghapus keraguan banyak orang untuk beralih ke mobil listrik berkat harganya yang masuk akal dan punya fitur lengkap.

Tertarik mencoba EX2 namun masih bingung soal skema pembayarannya? Dapatkan solusi pembiayaan yang paling pas dengan cicilan fleksibel melalui program kredit Geely EX2 dari MUF Online Autoshow (MOAS).