NEWS

Review Honda BR-V 2020, Mobil SUV dengan Desain Termewah

Review Honda BR-V 2020, Mobil SUV dengan Desain Termewah Review Honda BR-V 2020, Mobil SUV dengan Desain Termewah

Honda BR-V sudah berjaya di pasar mobil Low Sport Utility Vehicle (LSUV) sekian tahun lamanya. Untuk memperkuat posisinya di puncak pasar LSUV, pada akhir 2019 lalu Honda merilis tipe yang jauh lebih mewah, yaitu BR-V 2020.

Apa saja fitur-fiturnya dan berapa harga honda BR-V terbaru? Simak review Honda BR-V 2020 lengkap berikut!

Review Honda BR-V 2020: Kombinasi SUV dan Mobil Mewah Harga Terjangkau

LSUV adalah salah satu segmen mobil paling mendominasi sejak 10 tahun terakhir. LSUV memadukan gaya sporty, fungsi, dan kemewahan dalam satu mobil.

Salah satu LSUV paling mentereng di Indonesia selama 5 tahun ke belakang adalah Honda BR-V.

Honda BR-V adalah salah satu pelopor LSUV dengan harga terjangkau di Indonesia. Pada awal rilisnya di tahun 2016, Honda BR-V sempat menggemparkan dunia otomotif Indonesia karena harganya yang lebih murah dibanding brand mobil mewah lainnya.

Akan tetapi 2 tahun terakhir, Honda BR-V mulai kedatangan kompetitor mobil mewah dengan harga tak kalau terjangkau. Untuk mengantisipasi hal ini, akhirnya Honda memutuskan meluncurkan New Honda BR-V 2020 pada akhir 2019.

Fitur-Fitur Honda BR-V 2020

Review Honda BR-V kali ini akan membahas fitur-fitur dari BR-V terbaru, yaitu New Honda BR-V 2020. Selengkapnya tentang fitur-fitur BR-V 2020 dapat Anda simak di bawah ini.

Eksterior Mobil Mewah

Hingga saat ini, seri Honda BR-V masih menjadi salah satu brand SUV dengan eksterior termewah. Varian warna untuk New Honda BR-V antara lain putih, hitam, grey, dark grey, dan gold, dengan glitter yang membuat body-nya tampak mengkilat.

Selain itu, eksterior mewah ini dibalut dalam desain yang compact. Jadi meski tampak mewah, Honda BR-V tidak kehilangan ciri khasnya sebagai mobil SUV.

Full Technology Display

Fitur New Honda BR-V selanjutnya adalah display setting mobil yang full touchscreen, dengan media, telepon, dan internet terinstal otomatis. Selain itu, Honda BR-V juga telah memiliki fitur Smart Connectivity menggunakan gadget jenis apapun, melalui aplikasi Web Link.

Automatic Double-Blower AC

New Honda BR-V menyediakan fitur AC yang dapat mengatur suhu dalam mobil secara otomatis sesuai jumlah penumpang. Selain itu, AC yang terpasang dalam New BR-V juga berjumlah ganda, sehingga penumpang dapat lebih nyaman saat berkendara di dalamnya.

Smart Entry System

Smart Entry System merupakan salah satu fitur Honda BR-V yang jarang dimiliki mobil-mobil SUV lainnya. Saat memiliki New Honda BR-V 2020, Anda tidak perlu membuka mobil dengan memutar kunci secara manual. Cukup tempelkan kunci tersebut ke gagang pintu, dan mobil pun akan terbuka kuncinya dengan seketika.

Sistem seperti ini akan sangat cocok bagi Anda yang sering menggunakan mobil untuk membawa banyak barang. Anda tidak perlu menurunkan barang bawaan untuk membuka kunci mobil, hanya perlu menempelkan kuncinya saja.

VTEC Technology

VTEC technology adalah teknologi efisiensi bahan bakar yang hanya dimiliki kendaraan keluaran Honda. Teknologi ini memungkinkan para pengguna New BR-V menempuh perjalanan jauh dengan bahan bakar lebih sedikit daripada mobil-mobil lainnya.

Berkat kecanggihan teknologi VTEC, Anda dapat menggunakan Honda New B-RV untuk perjalanan beratus-ratus kilometer dengan kecepatan tinggi tanpa takut kualitas mesin mengalami penurunan.

Rear Parking Camera

Selain VTEC, teknologi yang membuat New Honda BR-V 2020 berbeda adalah rear parking camera-nya. Mobil SUV mewah satu ini memiliki kamera otomatis yang terinstal di belakang mobil. Dengan adanya kamera ini, Anda dapat memarkir mobil tanpa khawatir body mobil menabrak benda lain di belakangnya.

Lolos Honda Real World Crash Test

Setiap mengeluarkan tipe mobil baru, Honda selalu rutin melakukan simulasi tabrakan asli menggunakan mobil sungguhan. Simulasi ini sangat populer di internet, dan dikenal dengan nama “Honda Real World Crash Test”.

Sebelum dirilis, Honda BR-V telah melalui simulasi crash test, dan mendapatkan rating sempurna dari seluruh segi keamanan kecelakaan.

Harga Honda BR-V Terbaru di Tahun 2021.

Setelah membahas review Honda BR-V 2020 dari segi fitur, kali ini kita akan membahas harga Honda BR-V terbaru di tahun 2021. Saat ini, pemerintah sedang menetapkan keringanan Pajak Penjualan atas Barang Mewah (PPnBM), sehingga harga BR-V pun turun.

Saat ini, harga Honda BR-V terbaru berkisar antara Rp. 235 sampai 270 juta. Akan tetapi setelah PPnBM 0% selesai, kemungkinan harga tersebut akan mengalami kenaikan.

Beli Sekarang Atau Nanti?

Jika Anda sangat ingin memiliki Honda BR-V 2020, sebaiknya segera beli sekarang sebelum harganya naik menjadi harga normal. Selain itu, BR-V juga akan segera dihentikan produksinya, sehingga jumlahnya di pasar akan sangat terbatas.

Untuk melakukan pembelian secara kredit, Anda bisa langsung mengunjungi MUF Online Autoshow (MOAS), lembaga penyedia kredit mobil terpercaya di Indonesia.
Proses pengajuan kredit Honda BR-V 2020 sangat mudah, Anda tinggal mengajukannya di sini. Dalam 24 jam, kami akan langsung memproses pengajuan Anda sehingga Honda BR-V terbaru pun akan segera bisa Anda miliki.

Itulah review Honda BR-V 2020 terbaru dari kami, apakah Anda sudah siap membelinya?

Jangan lewatkan juga berbagai penawaran menarik dan promo kredit mobil Honda yang disajikan MUF Online Autoshow.

< Kembali